Umroh Plus Dubai Blitar




Untuk program umroh plus Dubai ini telah kita persiapkan program perjalanannya kurang lebih nanti kita akan city tour kota Dubai diantaranya di: Modern Dubai City Tour (Sh. Zayed Rd., Palm Jumeirah, Atlantis, Burj Al Arab, Burj Khalifa) + sahara view / gold souk/ grand bazar (pusat oleh2 souvenir)/ naik feri di creek dubai.  Setelah dari Dubai perjalanan dilanjutkan ke kota Madinah: Masjid Quba, Masjid Qiblatain, Bukit Uhud, Perkebunan Kurma, & Percetakan Al Quran. Di kota Makkah seperti: JabalTsur, Jabal Rahmah, Padang Arafah, Muzdhalifah, Mina, Jabal Nur (GuaHira) dan di ji’ronah dilanjutkan perjalanan menuju Jeddah, jama’ah akan diajak ke Shopping Centre di Jeddah (Mahmal, Corniche, balad), masjid Qishos, makam Siti Hawa, Laut Merah dan Masjid Terapung.

PROGRAM PERJALANAN UMROH PLUS DUBAI BLITAR


HARI PERTAMA : BLITAR-JAKARTA-ABUDHABI
- Jama'ah umroh blitar berangkat dari Bandara Juanda Sidoarjo untuk menuju ke jakarta.
- Berkumpul di terminal 2D  pada pukul 12.00 untuk persiapan bagasi
- Menuju Abudhabi pukul 17.25  dan sampai di Abudhabi  pada pukul 22.50

HARI KEDUA: ABUDHABI-JED-MED
- Melanjutkan perjalanan menuju Jeddah  pada pukul 01.55 dengan menggunakan  EY 313 G dan akan sampai di Jeddah puku 04.00
- city tour kota Jeddah meliputi  Qornesh, Masjid Terapung, Masjid Qishosh dan dilanjutkan perjalanan menuju Madinah dengan menggunakan kendaraan via darat
- check in hotel dan istirahat.

HARI KETIGA : MADINAH
- Sholat tahajud dan sholat subuh
- Ziarah ke Raudhoh
- Acara bebas dan memperbanyak ibadah.


HARI KEEMPAT: MADINAH
- Sholat tahajud dan sholat subuh
- Setelah sarapan, melaksanakan city tour kota Madinah, meliputi : JabalUhud, Masjid Qiblatain,Masjid Quba, Masjid tujuh/perang khandak dan kebun kurma
- Memperbanyak ibadah di Masjid Nabawi

HARI KELIMA : MADDINAH-MAKKAH
- Setelah makan siang check out hotel dan menuju Makkah by Bus AC, sekaligus melaksanakan umroh pertama dengan mengambil miqot di Bir Ali. Setelah tiba di Makkah, check in hotel dan melaksanakan umroh pertama
- Memperbanyak ibadah di Masjidil Haram

HARI KEENAM : MAKKAH
- Sholat tahajud dan sholat shubuh
- Acara bebas / Memperbanyak ibadah di Masjidil Haram (diperbolehkan melaksanakan umroh)

HARI KETUJUH : MAKKAH
- Sholat tahajud dan sholat shubuh
- Pukul 06.30, mengikuti program city tour kota Makkah, meliputi : Arafah, Muzdalifah, Mina, Jamarat, Badr dan terakhir mampir di Ji’ronah untuk mengambil miqot dalam pelaksanaan umroh kedua. (jamaah diharapkan membawa kain ihrom/mukena).
Acara bebas/memperbanyak ibadah di Masjidil Haram

HARI KEDELAPAN : MAKKAH-JEDDAH
- Sholat tahajud dan sholat shubuh
- Sholat jum’at  di Masjidil Haram
- Setelah sholat Isya, melaksanakan towaf  Wada’ dan pukul 00.00 menuju Bandara King Abdul Aziz Jedah untuk menuju Abu Dhabi.


HARI KESEMBILAN : JEDDAH-AUH-DUBAI
- Pukul 05.30 dari bandara Jeddah menuju Abudhabi By EY 314 dan akan tiba di Abudhabi pada pukul 09.00
- city tour kota abudhabi
- melanjutkan untuk perjalanan ke Dubai selama 2 jam
- chek in hotel dan istirahat

HARI KE SEPULUH: DUBAI
- Sholat tahajjud dan subuh
- Makan siang
- City tour kota dubai ; wisata padang pasir pakai mobil 4x4, camel riding, henna, sund dunn, makan malam BBQ di camp badui di tengah padang pasir dan dihibur dengan Belly dancing & Tanur dancing
- Istirahat, acara bebas

HARI KESEBELAS : DUBAI
- Setelah sarapan di hotel, melaksanakan city tour kota Dubai meliputi : gold souk, mariana bazaar pusat oleh2, souvenir.
- Pukul 20.00 menuju Abu Dhabi untuk persiapan pulang ke Jakarta.

HARI KEDUABELAS : DUBAI-AUH-CGK
- Pada pukul 02.40 dari Abudhabi  menuju ke Jakarta by EY 474 dan akan tiba di Jakarta pada pukul 13.55 dg predikat umroh maqbullah insa Allah. Amin…

0 Komentar untuk "Umroh Plus Dubai Blitar"

Back To Top